Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara membuat Lembar Kerja Program Turning pada CNC Simulator Pro

Membuat Lembar Kerja Turning pada CNC Simulator Pro

Program Turning Pada CNC Simulator Pro


IKUTI LANGKAH-LANGKAH PROGRAM TURNING INI SAMPAI NOMOR 16 DIBAWAH !

Sebagaimana telah disebutkan pada materi sebelumnya yaitu tentang Belajar Dasar G-Code CNC. Bahwa kunci agar kita cepat faham dan mahir dalam melakukan serangkaian pembuatan koding CNC melalui G-Code adalah salah satunya kita harus banyak-banyak berlatih.

Berlatih yang dimaksud tidak cukup apabila hanya dilakukan sekali dua kali saja, namun harus dilakukan secara kontinu dan berulang-ulang secara terus-menerus hingga kita familiar dengan kode-kode dan bagaimana dalam peletakkan serta penggunaannya.

Sudah menjadi barang tentu, sebelum kalian berlatih untuk membuat program G-Code CNC maka sudah pastikan terlebih dahulu bahwa Software CNC Simulator Pro telah terinstal pada laptop atau komputer anda.

Baik, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tentang bagaimana cara membuat Program G-Code CNC Turning pada Software CNC Simulator Pro.

Baik langsung saja untuk tahapan-tahapan nya ialah sebagai berikut:

1.   Silahkan buka Software CNC Simulator Pro pada laptop atau komputer anda. Jika anda belum instal silahkan instal sofwarenya terlebih dahulu seperti pada tutorial ini, klik Cara Install Software CNC Simulator Pro.

2. Setelah Software CNC Simulator Pro terbuka, maka akan tertampil halaman awal seperti pada gambar dibawah ini.

3.  Karena Mesin CNC pada tampilan tersebut masih ter-setting CNC Milling, maka kita harus merubahnya menjadi Mesin CNC Turning. Caranya ialah sebagai berikut:
Pilih File >> pilih Load Machine

4.  Kemudian pada jendela tersebut silahkan cari ikon Mesin CNC Turning dengan nama Turning Center kemudian klik Open, jangan lupa hilangkan centang pada perintah Open Demo.

5.    Maka tampilannya akan menjadi seperti ini.

6.   Langkah berikutnya adalah kita akan membuat lembar kerja baru untuk Program CNC Turning (bubut). Silahkan Pilih File >> pilih New CNC Program Wizard

7.    Setelah itu, kita akan diarahkan pada perintah seperti dibawah ini. Silahkan klik next

8.    Pada jendela Type of Program silahkan pilih yang Turning Program (X,Z)

9.    Langkah selanjutnya silahkan pilih No Thank You saja kemudian klik Next.

10. Kemudian pada jendela dibawah ini, silahkan anda pilih Yes Please, lalu klik Next untuk melanjutkan membuat benda kerja (workpiece) baru sesuai yang kita inginkan.

11. Pada tahap ini adalah perintah Software CNC Simulator Pro agar kita mengisi parameter-parameter terkait benda kerja yang akan kita proses turning (bubut). Silahkan isikan angka yang sesuai dengan perintah kerja pada soal. Anda bisa mengisi angka sesuai pada tutorial yang saya buat ini.

12. Tahap selanjutnya adalah kita menentukan Zero point. Zero  point ini akan berhubungan dengan perhitungan pergerakan pahat pada arah sumbu (X dan Z). Adapun secara tipe zero point ini dapat kita gunakan dengan dua versi.

Versi pertama jika kita memilih Yes Please pada perintah seperti gambar dibawah, maka zero point untuk sumbu Z sejauh nol (0) maka posisi pahat berada pada ujung benda kerja, sedangkan zero point untuk sumbu X sejauh nol (0) maka posisi pahat berada tepat diatas benda kerja.

Versi Kedua jika kita memilih No Thank You. I will use the machine zero pada perintah seperti gambar dibawah, maka zero point untuk sumbu Z sejauh nol (0) maka posisi pahat berada pada ujung dekat cekaman benda kerja, sedangkan zero point untuk sumbu X sejauh nol (0) maka posisi pahat berada tepat ditengah benda kerja atau titik tengah lingkaran benda kerja.

Untuk percobaan, silahkan pilih No Thank You. I will use the machine zero kemduian klik next


13.Tahap selanjutnya kita akan diarahkan kepada perintah, apakah kita akan membuat sub-program? Silahkan pilih saja No Thank You. Karena kita tidak akan membuat sub-program. Kemudian klik next

14.Pada jendela ini kita diarahkan kepada perintah untuk mengisi Nama Program dan nomor Program, silahkan untuk nama program bisa diisi dengan nama dan NIM anda, adapun untuk nomor program bisa diisi nomor sembarang, bisa angka 1, 2, 3, ataupun yang lainnya. Setelah mengisi nama program dan nomor program, silahkan klik next

15.Langkah terakhir untuk membuat lembar kerja Program G-Code Turning pada CNC Simulator Pro adalah klik Done.

16.Untuk melanjutkan bagaimana dalam menyusun Program G-Code Turning pada CNC Simulator Pro silahkan lihat postingan berikutnya, atau bisa klik link Contoh Program G-Code Turning untuk Poros Bertingkat.


Jika sobat teknikmesin-indo membutuhkan materi yang berkaitan dengan Tutorial CNC Simulator Pro silahkan klik pada pilihan dibawah ini:

 Jika ada pertanyaan, silahkan sobat teknikmesin-indo bisa tulis pertanyaan melalui kolom komentar pada halaman ini.

Sekian, Jika ada kekurangan atau kekeliruan mohon dikoreksi.
Kami tunggu komentarnya sobat. Terimakasih.

Ditulis oleh: Taufik Fadilah
Diperbaharui : 2 Februari 2019

Taufik Fadilah
Taufik Fadilah Halo sobat teknikmesin-indo, saya Taufik Fadilah. Saya adalah seorang yang mencintai ilmu dan selalu senang belajar dengan hal baru. "Jadikan ilmu sebagai tongkat utk menuntun kehidupan yang lebih baik"

Posting Komentar untuk "Cara membuat Lembar Kerja Program Turning pada CNC Simulator Pro"